BOEKIT TINGGI
BOEKIT TINGGI
Boekit Tinggi Daramista adalah salah satu wisata alam yang terletak di kabupaten Sumenep, Madura. Wisata alam ini merupakan sebuah bukit yang telah di modifikasi agar telihat lebih indah dan menarik. Boekit Tinggi Daramista seakan membuka mata para pengunjung untuk menyaksikan keindahan bumi Sumenep yang menghampar didepan mata.
Tak dapat dipungkiri, memang untuk mendapatkan mutiara yang indah kita harus menyelam jauh kedalam laut. Begitu pula untuk menikmati keindahan Boekit Tinggi Daramista ini, para pengunjung harus sedikit bersabar untuk bisa sampai diatas bukit. Pasalnya jalan yang dilalui cukup menantang, mulai dari jalan aspal, menuju persawahan, rumah warga, hingga tanjakan gunung. Tak ayal para pengunjung juga harus berhati-hati saat mengemudikan kendaraannya, mengingat ada akses jalan yang cukup sempit, ada pula jalan yang menanjak dan menurun curam, serta masih ada jalan yang berupa bebatuan. Hal ini lah yang membuat perjalanan menuju Boekit Tinggi Daramista menjadi sangat menantang. Selain letaknya yang cukup jauh dari jalan utama kabupaten Sumenep, ditambah lagi dengan keadaan jalan yang membuat para pengunjung harus ekstra bersabar.
Saat sampai di puncak Boekit Tinggi Daramista, pengunjung akan disambut dengan pemandangan yang cukup menakjubkan. Dimana bentuk bukit yang bertingkat tingkat dengan ujung yang membentangkan keindahan bumi Sumenep. Ditambah lagi banyaknya berdiri gubuk-gubuk kecil yang seolah-olah menambah kesan hidup dibukit Ini. Jalan yang tadinya ditempuh dengan susah payah seolah-olah dijawab oleh keindahan Boekit Tinggi Daramista ini.
Tidak ada komentar: